Selasa, 18 Februari 2020

Kelebihan,kekurangan,dan alasan penggunaan smartphone untuk mengerjakan PTS,PAS,dan Ujian


Sekarang ini kita berada di era zaman teknologi 4.0. Dimana sekarang ini banyak hal dan sesuatu yang telah dapat digantikan dengan  smartphone,contohnya seperti jam,alarm,kalkulator,kalender,kamus,Al-Qur'an,buku pelajaran sekolah,novel,komik,senter,kamera,radio,TV,dan internet telah ada di smartphone.

Selain itu smartphone saat ini juga dapat menggantikan komputer dan kertas.Bahkan sekarang ini ada beberapa sekolah seperti pada tingkat SMK yang sudah mengujicobakan dan menerapkan smartphone untuk mengerjakan soal-soal PTS,PAS,dan Ujian.

Namun  penggunaan smartphone untuk mengerjakan soa-soal PTS,PAS,danUjian pastinya memiliki kelebihan dan kekuranganya serta ada alasan yang mendasari mengapa smartphone di gunakan untuk mengerjakan soal-soal PTS,PAS dan Ujian oleh sekolah.Berikut ini beberapa kelebihan,kekurangan dan alasanya.

Kelebihan penggunaan smartphone untuk mengerjakan PTS,PAS,dan Ujian yaitu:

1.Lebih fleksibel dan efisien jika dibandingkan dengan kertas dan komputer/laptop.

Penggunaan smartphone untuk mengerjakan soal memang lebih fleksibel dan efisien jika dibandingkan dengan kertas dan komputer.Bayangkan saja kita hanya butuh satu alat untuk mengerjakan soal yaitu sebuah smartphone,kita hanya tinggal tekan-tekan keyboard di smartphone untuk mengerjakan soal.Sedangkan bila kita mengerjakan soal dengan kertas kita memerlukan alat tambahan seperti pensil,pulpen/bolpoin,penghapus,label,tipek, dan lain-lain.Jika dibandingkan dengan komputer,lebih fleksibel smartphone karena bentuknya yang kecil,mudah dipegang dan mudah di operasikan oleh murid karena murid-murid telah terbiasa memakai smartphone dibandingkan dengan komputer sehingga memudahkan siswa untuk mengerjakan soal-soal.

baca juga:Manfaat internet dalam kehidupan sehari-hari  

2.Rata-rata anak di tingkat SMK telah memiliki smartphone sehingga media yang digunakan untuk mengerjakan soal bisa tercukupi dan terpenuhi.

Rata-rata murid SMK saat ini telah memiliki smartphone yang lebih banyak jika dibandingkan dengan laptop/komputer.Hal ini karena harga dari smartphone lebih murah dibandingkan dengan laptop/pc.Selain itu smartphone lebih mudah untuk dibawa dan dioperasikan jika dibandingkan dengan laptop/pc,sehingga penggunaan smartphone di kalangan siswa SMK lebih banyak jika dibandingkan dengan pc/laptop dan akhirnya media yang dapat digunakan untuk mengerjakan soal bisa tercukupi dan terpenuhi dengan adanya smartphone tersebut.

3.Sistem keamananya cukup bagus

Kelebihan yang berikutnya yaitu sistem keamananya cukup bagus karena soal yang diberikan acak dan tidak adanya nomor soal serta jawaban yang ada bukan opsi A,B,C,D,ataupun E melainkan yang ada hanyalah sebuah opsi berbentuk lingkaran yang digunakan untuk memilih jawaban,sehingga dapat meminimalisir siswa untuk saling mencontek. Selain itu jika siswa keluar dari aplikasi yang digunakan untuk mengerjakan soal maka secara otomatis jawaban yang ada akan langsung tersubmit atau terkirim ke server walaupun jawaban yang di jawab belum selesai,sehingga dapat meminimalisir siswa untuk melihat catatan yang ada di smartphone dan dapat mencegah siswa untuk browsing ke internet.

4.Koreksi jawaban sangat cepat dan akurat 

Kelebihan yang berikutnya yaitu koreksi jawaban sangat cepat dan akurat karena yang mengoreksi adalah mesin,sehingga dapat meminimalisir terjadinya kesalahan dalam mengoreksi jawaban.Setelah siswa mengirim jawaban mereka masing masing maka mereka akan dapat langsung melihat hasil nilainya,sehingga dapat menghemat waktu dalam mengoreksi jawaban.

Apabila siswa keluar dari aplikasi dan ingin melanjutkan kembali dalam mengerjakan soal maka mereka harus meminta token yang beru kepada pengawas ruang atau administrator agar dapat kembali masuk dan dapat melanjutkan untuk mengerjakan soal.Selain itu jika ada siswa yang belum masuk ke dalam aplikasi maka mereka akan terlihat di server,sehingga dapat dengan mudah untuk dideteksi siapa saja siswa yang belum masuk ke dalam aplikasi.
 
Selain memiliki kelebihan,penggunaan smartphone untuk mengerjakan PTS,PAS dan Ujian juga memilikibeberapa kekurangan seperti berikut.

1.Nilai yang dihasilkan tidak terjamin

Kekurangan yang pertama yaitu nilai yang di peroleh siswa tidak terjamin karena yang mengoreksi adalah mesin.Memang mesin lebih akurat dalam mengoreksi jawaban daripada koreksi secara manual oleh manusia,namun apabila jawaban yang sudah di pilih sudah benar tetapi tidak di simpan maka mesin akan mengnggap jawaban tidak ada atau tidak memiliki nilai/poin,sehingga siswa harus menekan tombol simpan berkali-kali jika ingin mengganti jawaban agar jawaban tersebut bisa tersimpan.Banyak kasus siswa yang memiliki nilai yang rendah karena lupa tidak menyimpan jawaban dari opsi lingkaran yang dipilih sebelum disubmit atau dikirimkan.Hal ini tentunya dapat merugikan para siswa.
   

2.Bisa terjadi hang dan eror saat mengerjakan soal

        Kekurangan yang kedua yaitu bisa terjadi hang dan eror saat mengerjakan soal.Hal ini dapat terjadi pada beberapa smartphone yang masih memiliki spesifikasi yang rendah karena minimal smartphone untuk mengerjakan soal ujian yaitu opersi android kitkat.Selain itu ada juga beberapa smartphone yang tidak support atau respon dengan aplikasi yang digunakan untuk mengerjakan soal,sehingga siswa menjadi kesulitan dalam mengerjakan soal.

3.Smartphone bisa saja mati saat mengerjakan soal ujian

        Kekurangan yang ketiga yaitu bisa saja smartphone yang digunakan untuk mengerjakan soal ujian mati karena beberapa sebab,seperti baterainya habis ataupun mengalami kerusakan seketika sehingga smartphone mati,dan akhirnya siswa tidak dapat mengerjakan soal dengan lancar.

baca juga: Dampak negatif game online bagi kehidupan kita

4.Memerlukan koneksi internet yang kuat dan stabil

Kekurangan yang keempat yaitu memerlukan koneksi internet yang kuat dan stabil.Jika koneksi internet kita terganggu maka akan lama untuk mengirimkan data yang akan kita kirimkan.Contohnya saja seperti kita saat  kita ingin mengaksess soal yang akan kita kerjakan,dan koneksi internet terganggu maka akan sulit dan lama untuk mengakses soal.Selain itu jika koneksi internet terganggu maka jawaban yang kita pilih tidak dapat tersimpan sehingga nilai yang diperoleh para siswa menjadi tidak baik.
 

5.Seringnya gambar tidak muncul atau tidak tampil pada soal

Kekurangan yang kelima yaitu seringkali gambar tidak muncul atau tidak tampil pada soal.Hal ini dapat terjadi karena koneksi internet kita terganggu atau tidak stabil,oleh karena itu agar gambar dapat muncul pada soal maka kita memerlukan koneksi internet yang kuat dan stabil.Apabila gambar tidak muncul maka siswa akan kesulitan dalam mengerjakan soal dan akhirnya jawaban yang dipilih pun salah,serta berujung pada nilai yang buruk  karena soal bergambar tidak dapat mereka jawab dengan benar.

6.Dapat membuat mata lelah 

Kekurangan yang keenam yaitu dalam mengerjakan soal PTS,PAS,dan Ujian pasti memerlukan waktu yang lama.Jika mengerjakanya dengan smartphone dalam waktu yang lama maka dapat membuat mata menjadi lelah dan dapat berujung pada kerusakan mata.

7.Menyusahkan bagi murid yang tidak memiliki smartphone

        Kekurangan yang ketujuh yaitu menyusahkan bagi siswa atau murid yang tidak memiliki smartphone.Walaupun sekarang ini rata-rata siswa SMK telah memiliki smartphone ,namun masih ada segelintir murid yang tidak mempunyai smartphone karena alasan tertentu,seperti karena keadaan ekononominya yang masih sulit sehingga tidak mampu untuk membeli smartphone,jangankan untuk membeli smartphone untuk makan saja masih kesulitan.

Selaini itu ada sejumlah pesantren yang tidak memperbolehkan santrinya untuk memegang dan mengoperasikan smartphone di pesantren,sehingga siswa yang tinggal di pesantren tidak ada yang memiliki smartphone.Tentunya hal ini menyusahkan bagi murid yang tinggal di pesantren.

Untuk itu apabila memang benar akan ada sekolah yang menerapkan sistem pengerjaan soal PTS,PAS,ataupun Ujian dengan smartphone,saya menyarankan kepada sekolah tersebut agar menyediakan smartphone untuk dipinjamkan kepada siswanya supaya tidak mempersulit bagi siswa yang tidak memiliki smartphone.

Dari kelebihan dan kekurangan yang ada ternyata penggunaan smartphone untuk mengerjakan soal PTS,PAS dan Ujian masih memiliki banyak kekuranganya dibandingkan dengan kelebihanya.

Ada beberapa alasan mengapa sekolah ingin menerapakan sistem pengerjaan soal UTS,PAS,dan Ujian dengan smartphone.berikut ini alasanya.
  • Penggunaan smartphone untuk mengerjakan soal lebih fleksibel dan efisien.
  • Media smartphone yang telah banyak dimiliki oleh para siswa
  • Kurangnya media komputer yang ada di sekolah sehingga memilih untuk beralih menggunakan smartphone.
  • Harga  smartphone yang cukup terjangkau bila dibandingkan dengan laptop/pc,sehingga dapat mengurangi beban biaya yang ditanggung oleh sekolah.
Itulah informasi yang dapat saya sampaikan semoga dapat bermanfaat.Jangan lupa untuk memberi like,kritik,saran dan komentar anda,karena kritik,saran,dan komentar anda bisa sangat membantusaya untuk memperbaiki kesalahan yang ada.Sekian dan terimakasih...:)
       

4 komentar: